-->

Kumpulan Makalah, Artikel dan Share Informasi

Satu Orang Meninggal Dunia Akibat Longsor Di Ngrayun Ponorogo

Hujan deras yang mengguyur Ponorogo mengakibatkan longsor di daerah Desa Baosan Lor, Ngrayun Ponorogo, Rabu (208/9/2016) sekitar pukul 01.00 Wib. Satu warga meninggal dunia tertimbun material longsor.

paringan.blogspot.com

Informasi yang diterima dari pihak kepolisian menyebutkan tanah longsor tersebut terjadi pada hari Rabu dini hari. 

Saat itu, Sunarmi sedang tidur di kamar. Tiba-tiba tebing setinggi enam meter yang berada di belakang rumah longsor dan menimpa dinding rumah sehingga material longsor  menimpa Sunarmi yang masih terlelap tidur.

Selain tanah longsor , hujan yang terus mengguyur wilayah Ponorogo tersebut juga mengakibatkan tanggul sungai di Bajang Balong jebol. Akibatnya air sungai meluap ke pemukiman warga. Luapan air sungai tersebut juga menggenangi Jl. Raya Ngasinan, Balong Ponorogo setinggi 35 cm.

Di harapkan semua warga waspada karena cuaca tidak menentu dan ekstrem.



Dilansir : MadiunPos
Labels: Info

Thanks for reading Satu Orang Meninggal Dunia Akibat Longsor Di Ngrayun Ponorogo. Please share...!

0 Komentar untuk "Satu Orang Meninggal Dunia Akibat Longsor Di Ngrayun Ponorogo"

Back To Top